Langsung ke konten utama

BEPERGIAN BERSAMA ANAK DENGAN PESAWAT

BEPERGIAN BERSAMA ANAK DENGAN PESAWAT

BEPERGIAN BERSAMA ANAK DENGAN PESAWAT

Happy People, bepergian bersama anak bisa menjadi jawaban atas kesibukan  bekerja yang seringkali mengharuskan Anda untuk pergi keluar kota. Meninggalkan anak di rumah bersama asisten rumah tangga seperti sudah menjadi kebiasaan. Namun, sesekali Happy People dapat membawa serta anak pergi keluar kota, selain menyelesaikan urusan pekerjaan, perjalanan ke luar kota dapat dijadikan momen mendekatkan hubungan antara anak dan Ibu yang seringkali meninggalkan rumah untuk urusan pekerjaan.

Salah satu moda transportasi bepergian ke luar kota adalah dengan menggunakan pesawat udara. Bepergian bersama anak dengan pesawat udara tentu menuntut banyak persiapan. Agar selama penerbangan tetap nyaman dan tenang, ibu pun harus bersiap ekstra teliti, agar tidak ada barang penting yang terlupakan. Berikut tips persiapan yang harus dilakukan Ibu sebelum membawa anak naik pesawat:

1. Berusahalah untuk lebih sabar

Bagi anak, suasana dan kondisi berada di dalam pesawat berpengaruh pada kondisi fisik dan kejiwaannya. Rasa takut, pengap, suasana asing, deru mesin pesawat,dan kehadiran penumpang lain, biasanya menjadi penyebab ketidaknyamanan anak. Anak menjadi rewel, tak mau tidur, bahkan uring-uringan. Dampaknya membuat ibu pusing, bahkan panik. Seringkali kita menyaksikan sang ibu serba salah menghadapi anaknya yang uring-uringan. Tak jelas apa maunya si anak, dibujuk, dipeluk, digendong, diberi minum susu, semuanya salah. Semakin tidak tepat respon ibu menyikapi, semakin menjadi kerewelan sang anak.

Happy People, cobalah berempati terhadap apa yang tengah anak rasakan dan alami. Kesabaran menjadi modal berharga bagi ibu untuk memahami masalah dan menemukan solusinya.

2. Perhatikan kesehatan telinga anak

Penting diperhatikan, apakah saat hendak bepergian menggunakan pesawat anak sedang flu atau dalam keadaan sehat. Sebab, flu berpotensi menyebabkan komplikasi radang telinga tengah. Congekan kerap berawal dari naik pesawat dalam kondisi flu. Mengapa? Saluran pembuluh Eustachii penghubung ruang telinga dengan tenggorokan pada anak atau balita belum lah sempurna. Pperubahan tekanan udara yang terjadi dalam pesawat saat lepas landas dan saat mendarat dapat mengganggunya.

Untuk meminimalisir dampak dari perubahan tekanan udara kabin secara mendadak, anak disarankan mengunyah, menelan, menghisap permen, atau meminum susu. Bahkan pada orang dewasa pun perubahan tekanan udara bisa berakibat kurang baik, apalagi pada balita yang sedang flu. Karena itu, balita yang sedang mengidap flu dianjurkan tidak menaiki pesawat terbang.

Pada balita yang sehat, perlu disiapkan penyumpal telinga dengan kapas, agar perubahan tekanan udara di kabin tidak terlampau besar dampaknya terhadap ruang telinga tengahnya

4. Jangan lupa selesaikan buang air besar anak 

Buang air besar yang tertunda, bisa membuat anak tidak nyaman pencernaannya. Jika anak sampai buang air besar di pesawat, selain dia tidak nyaman dengan toilet pesawat, juga dikhawatirkan akan merepotkan saat di pesawat.

5. Pastikan waktu tidur anak sudah cukup 

Kurang tidur, suasana baru di kabin, dan rasa tak nyaman lainnya memicu anak menjadi tidak tenang. Hal tersebut tentunya akan membuat perjalanan menjadi tidak nyaman. Maka pastikan anak telah cukup waktu tidurnya.

6. Waspadai potensi anak mual di udara 

Sebagian anak juga berpotensi mabuk perjalanan. Kalau memang begitu, pastikan minum obat anti mabuk perjalanan yang diresepkan dokter keluarga. Muntah-muntah selama berada di pesawat bisa membuat anak mejadi tidak nyaman sehingga juga dokahwatirkan akan mengganggu kenyamanan penumpang lainnya.

7. Anak yang hiperaktif umumnya tidak betah duduk lama 

Ada baiknya mengajak anak berjalan-jalan di sepanjang lorong kabin selama pesawat melaju tenang. Kegiatan berjalan-jalan tersebut dapat memecah kebosanan anak berada terlalu lama di dalam pesawat.

8. Jangan lupa bekal obat-obatan

Selain obat-obatan yang sedang diperlukan anak, siapkan juga resep obat-obatan kedaruratan seperti obat diare, obat flu, dan obat demam.



Happy People, Semoga sekarang anda bisa jauh lebih tenang dan nyaman bepergian bersama anak dengan pesawat ya. Jangan lupa siapkan SO GOOD Sosis dan Nugget saat bepergian. Bawa makanan lezat dan bergizi itu kemanapun anda pergi. Tidak pernah rugi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MERAYAKAN HARI VALENTINE BERSAMA KELUARGA TERCINTA

MERAYAKAN HARI VALENTINE BERSAMA KELUARGA TERCINTA Happy People, Merayakan Hari Valentine atau yang juga kita kenal dengan hari kasih sayang tidak selalu harus dilakukan bersama pasangan saja. Jika Happy People sudah berkeluarga dan memiliki anak, Merayakan Hari Valentine juga tetap seru dan romantis jika dilakukan bersama-sama dengan pasangan dan anak. Simak beberapa ide Merayakan Hari Valentine yang bisa Anda lakukan bersama keluarga. Ada beberapa cara seru yang bisa dilakukan untuk menghabiskan hari kasih sayang yang spesial tahun ini. Ajak keluarga untuk piknik Piknik bersama keluarga merupakan salah satu ide yang bagus untuk perayaan Hari Valentine bersama keluarga kita tercinta. Pilih lokasi yang sejuk dan nyaman namun jangan terlalu jauh agar keluarga tidak kelelahan. Makan bersama keluarga dengan bekal makanan yang dibawa. Lebih asik bila memilih lokasi terbuka pastinya yang akan membuat momen ini menjadi pengalaman yang seru. Dan tentunya jangan lupa untuk mengabadik

EBI KATSU DALAM RESEP

EBI KATSU DALAM RESEP   Biasa dikenal dengan nugget udang, Ebi Katsu terbuat dari resep asli Jepang dengan bahan berkualitas tinggi dan kandungan udang yang melimpah. Jangan  lupakan pula So Good Sosis yang dapat diolah dalam berbagai makanan yang enak dan bergizi.

ABC BRUSCHETTA WITH SO GOOD NUGGET ALPHABET

ABC BRUSCHETTA WITH SO GOOD NUGGET ALPHABET Happy People, Berikut bahan & cara membuat resep “ABC Bruschetta” dengan menggunakan berbagai produk So Good Nugget Alphabet. Bahan: 12 pcs So Good Nugget Alphabet 3 pcs So Good Chicken Sosis – Iris membulat 2 sng Bawang putih, cincang ½ sng Bawang bombai 2 sdm Mentega 1 btr Telur, kocok lepas ¼ sdm Pala bubuk 1 sdt Peterselly cincang 1 bh Tomat, blanch, buang kulit, cincang kasar 50 g Kacang polong 1 gr Merica hitam bubuk 100 g Cream, Mozzarella cheese + Garam dan Gula secukupnya + Minyak untuk menggoreng Cara Pembuatan :   Lelehkan mentega, masukan bawang putih dan bawang bombai, tumis hingga halus. Tambahkan telur, aduk hingga rata. Masukan secara berurutan SG Chicken Sausage, wortel, tomat dan kacang polong, masak hingga matang. Tambahkan pala, merica, garam dan gula. Saat akan diangkat, masukan cream, didihkan kembali, angkat. Oles french bread dan mentega, taruh 1-2 sdm bahan to